Gausah Bleaching! Trik ini Bisa Memutihkan Gigi Kamu Secara Kilat!!!
Warna alami gigi manusia sebenarnya tidak terlalu putih. Biasanya warna gigi yang sehat adalah putih kekuningan atau agak keabuan. Warna ini dapat semakin memburuk dengan berbagai kebiasaan yang Anda lakukan. Misalnya merokok, sering minum teh atau kopi.
Padahal, gigi yang putih dapat menambah indah senyum Anda dan, tentu saja, menambah rasa percaya diri. Karena itu, banyak orang yang melakukan berbagai cara untuk mendapatkan gigi yang lebih putih. Salah satunya adalah dengan bleaching, atau proses pemutihan.
Sayangnya, tak semua orang dapat melakukan bleaching. Orang yang sensitif terhadap zat peroksida serta mengidap alergi terhadap beberapa zat kimia tertentu tak disarankan untuk melakukan bleaching.
Tak hanya bleaching, menurut data Everyday Roots, rata-rata orang Amerika menghabiskan uang sebesar 1,4 juta dolar setiap tahunnya untuk membeli produk pemutih gigi.
Sementara itu, Draxe melansir, 18 persen dari Anda pernah melakukan proses penyuntingan foto untuk membuat warna gigi lebih putih.
Karena itu, banyak situs kesehatan dan kecantikan yang menulis beragam tip tentang cara membuat gigi terlihat lebih putih. Beberapa yang terbaik kami rangkum di sini.
Gosok dengan kulit pisang
Kulit pisang banyak mengandung potasium, magnesium dan mineral lain yang ampuh membuat gigi lebih putih.
Untuk mendapatkan gigi putih dengan kulit pisang sangat mudah. Setelah menyikat gigi seperti biasa, gosok bagian dalam kulit pisang ke gigi. Lakukan hal ini selama 2 menit setiap hari sebelum tidur. Jika rutin dilakukan, Anda akan mendapatkan warna gigi yang lebih cerah.
Tidak hanya kulitnya yang bermanfaat bagi gigi. Buah pisang yang kaya mineral dapat Anda makan langsung. Proses mengunyah pisang dapat membuat kandungan mineralnya mengenai gigi dan terserap.
Kumur minyak kelapa
Minyak kelapa mengandung anti mikroba. Berkumur minyak kelapa dapat membunuh bakteri yang menempel di gigi yang menyebabkan gigi menguning. Minyak kelapa juga dapat mencegah gigi berlubang dan mengatasi masalah gusi.
Caranya pun cukup mudah. Gunakan satu sendok makan minyak kelapa murni dan masukkan ke dalam mulut. Diamkan selama 5-20 menit atau berkumurlah. Cara lain, Anda dapat meneteskan minyak kelapa pada pasta gigi sebelum digunakan untuk menyikat gigi pada malam hari.
Pasta gigi biru
Kini pasta gigi yang mengandung blue coverine dapat dengan mudah Anda temukan di pasaran. Blue coverine adalah hasil pengembangan teknologi untuk membuat gigi terlihat lebih putih. Blue coverine berbentuk butiran kecil berwarna biru. Biasanya terdapat dalam pasta gigi.
Butiran biru ini akan melapisi permukaan gigi. Warna birunya akan membuat ilusi gigi lebih putih. Jika dilakukan secara rutin dua kali sehari, Anda sudah akan dapat melihat hasilnya dalam enam pekan.
Hindari minuman yang meninggalkan noda
Mark S. Wolff, DDS, PhD, profesor di New York University College Dentistry mengatakan bahwa mengonsumsi teh dapat membuat gigi lebih kuning ketimbang kopi. Begitu juga dengan minuman anggur.
Bedanya, minuman anggur mengandung tanin dan asam tinggi yang kurang baik bagi gigi. Warna merah keunguannya juga dapat meninggalkan noda. Mengonsumsi anggur dalam jangka waktu lama akan mengubah warna gigi Anda.
Selain itu, rajin menggosok gigi pada pagi dan malam sebelum tidur akan menjaga gigi tetap bersih dari sisa makanan dan minuman yang dapat membuatnya berubah warna.
sumber : https://beritagar.id/artikel/gaya-hidup/membuat-gigi-lebih-putih-tanpa-proses-bleaching
Comments
Post a Comment